BAWASLU JATIM TEKANKAN PENTINGNYA LAPORAN AKHIR PENGAWASAN PEMILU 2019
|
malangkota.bawaslu.go.id – Laporan Akhir Pengawasan Pemilu bukan hanya menjadi laporan formal kelembagaan negara yang mempunyai kewajiban memberikan laporan akhir kinerjanya. (17/06)
Hal itu disampaikan oleh Aang Kunaifi, S.H, M.H Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Jawa Timur saat pengarahan Rapat Kerja Teknis Penyusunan Akhir Laporan pemilu 2019 di Hotel Aria Centra Surabaya 17 – 19 Juni 2019.
“Laporan akhir kita ini tidak hanya sekedar laporan formal sebagai kelembagaan negara yang punya kewajiban untuk memberikan laporan akhir hasil kerjanya, tapi juga dapat digunakan oleh beberapa pihak khususnya akademisi ataupun penggiat pemilu sebagai bahan referensi”, ungkap Aang.
“Jujur saja data pelaksanaan pemilu sebelum-sebelumnya itu bagi penggiat pemilu maupun akademisi cukup sulit didapat”, tambahan Kordiv PHL Bawaslu Jawa Timur ini.
Aang juga mengharapkan website Bawaslu kabupaten/kota maupun provinsi mampu menyajikan data hasil pengawasan secara rinci agar kemudian pihak-pihak yang membutuhkan informasi itu dapat dengan mudah.
Selain membuat Laporan Akhir Pengawasan Pemilu 2019 Bawaslu Jawa Timur juga mengharapkan Bawaslu Kabupaten/Kota membuat buku sisi lain pengawasan. Yang memuat cerita-cerita lucu saat pelaksanaan pengawasan pemilu 2019. (Okta)